Nikon 1 J5 Kamera Mirrorless Dengan Kemampuan Setara DSLR
Meskipun memiliki ukuran bodi mungil (98,3 x 59,7 x 31,5
mm), Kamera Mirrorless Nikon 1 J5 diklaim memiliki kemampuan hampir setara
dengan kamera DSLR profesional.
"Kamera ini ditopang image processsor Expeed 5A, yang
hampir setara dengan sensor yang dibenamkan di kamera DSLR full frame Nikon
D5," kata fotografer profesional Johnny Hendarta, Selasa (19/4/2016) di
bilangan Mangga Dua, Jakarta.
Untuk diketahui, Nikon D5 sendiri merupakan kamera DSLR
kasta tertinggi Nikon yang membidik pasar fotografer profesional. Diperkuat
dengan image processsor Expeed 5, Nikon D5 dibanderol Rp 80 jutaan (body only).
"Bodinya yang mungil, membuat Nikon 1 J5 nyaman dibawa
untuk traveling. Desainnya pun terlihat stylish sehingga cocok untuk anak muda.
Selain membidik pasar pemula, kamera ini juga bisa dijadikan second camera bagi
para profesional," ujar Johnny.
Soal spesifikasi, kamera mirrorless ini dilengkapi sensor
20,8 megapiksel (MP)--pendahulunya 18,4 MP. Ukuran sensor masih sama seperti
Nikon seri 1 sebelumnya, J4, yaitu 1 inci dengan crop factor 2,7x. Dengan
spesifikasi tersebut, kamera ini sanggup melakukan pengambilan gambar 60 fps.
Bukan itu saja, Nikon 1 J5 juga dapat merekam video 4K,
namun kecepatannya terbatas yaitu 15 fps. Untuk display, kamera ini dilengkapi
layar 3 inci yang bisa diputar ke atas hingga 180 derajat untuk pengambilan
foto selfie dan bisa diputar ke bawah hingga 90 derajat yang memungkinkan
pengguna mengambil foto dari berbagai angle.
Di bagian sisi bodi tertanam port micro-HDMI dan USB. Ada
pula slot kartu memori jenis microSD yang bisa ditemukan di sebelah baterai di
bagian bawah bodi.
Nikon juga membenamkan tombol putar/dial PASM untuk mengubah
modus exposure. Tersedia juga tombol putar kedua yang berfungsi untuk membantu
pengaturan kamera.
Untuk kenyamanan, Nikon 1 J5 dipersenjatai grip yang
terbilang besar. Soal Harga Nikon 1 J5, kamera ini dibanderol di bawah Rp 5
juta, yang dipaket dengan lensa 10-30mm (equiv 27-81mm) F3.5-5.6.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar